Rabu, 17 Oktober 2012


PEMPROGRAMAN BAHASA RAKITAN
Description: http://tasmi.unsri.ac.id/userfiles/image/menu/assembly9.jpgApakah Sebenarnya Bahasa Assembly itu?
Bahasa Assembly (Assembler atau bahasa Rakitan) adalah merupakan salah satu dari sekian banyak bahasa pemrograman yang tergolong dalam Bahasa Pemrogaman Tingkat Rendah (Low Level Language) dan hanya setingkat diatas bahasa mesin (Machine Language). Misalnya : Komputer “bicara/berkomunikasi” dgn menggunakan suatu bahasa,Bahasa-bahasa pemrograman menyediakan tools u/ mengekspresikan pemrosesan data secara simbolik,Setiap bahasa memiliki sintaks dan grammar yang dirumuskan dgn baik.
Bahasa Assembler/Rakitan adalah bahasa komputer yang mempunyai kedudukan diantara bahasa tingkat tinggi dan bahasa tingkat rendah dan bertugas mengkonversi program source kode ke bahasa mesin. Bahasa Assembly merupakan representasi teks dari bahasa mesin  Satu statement bahasa rakitan merepresentasikan satu instruksi mesin Bahasa rakitan merupakan abstarksi antara program tingkat tinggi dan kode mesin .Bahasa Tingkat Rendah/Low Level Language/Bahasa Mesin adalah kumpulan kode biner yang hanya bisa di mengerti oleh komputer, kode-kode ini kemudian diterjemahkan sebagai instruksi-instruksi yang harus dijalankan oleh computer,Bahasa mesin merupakan bahasa ibu/alamiah dari computer,Bahasa mesin merupakan representasi bit dari operasi mesin dieksekusi oleh hardware,Hirarki bahasa pemrograman.
Mengapa Assembly?
Mengetahui lebih dalam tentang arsitektur komputer dan sistem operasi, Mengetahui lebih lanjut tentang komputer dan bagaimana bahasa komputer membangkitkan kode mesin, karena bahasa Assembly mempunyai hubungan yang dekat dgn bahasa mesin. Tipe pemrogramman tertentu sulit atau tidak mungkin dilakukan dgn bhs tingkat tinggi. Contoh: 1. Komunikasi langsung dgn SO computer,2. Program color high-speed graphics dgn memori rendah,3. Program interfacing,4. Program telekomunikasi. Sebagai Solusi akibat batasan-batasan pada bhs tingkat tinggi. Sebagai alat belajar (learning tool) .. terutama menyakut kerja OS Assembly memiliki kelebihan yang tidak dapat digantikan oleh bahasa pemrogaman manapun. Diantaranya adalah :
- Hasil program memiliki tingkat kecepatan yang tinggi.
- Ukuran dari program kecil.
- Sangat mudah untuk mengakses Sistem Komputer.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar